10 Tempat Nongkrong Paling Populer di Semarang
Layaknya kota-kota besar di Indonesia lainnya, di Semarang yang merupakan ibukota Provinsi Jawa Tengah juga banyak tempat nongkrong, baik itu cafe tenda, warung lesehan, rumah makan, atau restoran mewah. bagi anda yang sedang melakukan traveling ataupunn sedang liburan di jawa tengah tepatnya di Semarang, silahkan mengikuti ulasan kami yang kami kemas terbaik sehingga memudahkan anda dalam menentukan tempat wisata di semarang. Berikut adalah 10 tempat nongkrong paling populer di Semarang.
Simpang Lima
Simpang Lima via blog.airyrooms.com |
Di kawasan ini ada cukup banyak objek wisata yang menarik untuk dikunjungi. Tidak cuma gedung-gedung tua bersejarah, di Simpang Lima ini wisatawan juga bisa mencicipi berbagai kuliner khas Semarang. Sudah dari dulu, Simpang Lima masuk ke dalam kawasan yang cocok untuk nongkrong, baik bersama teman maupun keluarga di Semarang.
Di malam hari, alun-alun Simpang Lima ini terbilang cukup ramai. Selain dekat dengan beberapa pusat perbelanjaan, di kawasan ini juga tersedia berbagai fasilitas hiburan di sana. Wisatawan bisa berkeliling mengelilingi kawasan Simpang Lima dengan mengendarai sepeda tandem sembari menikmati berbagai makanan khas Semarang.
Taman Srigunting
Taman Srigunting via kharisroyiddin.wordpress.com |
Sudah tidak usah diragukan lagi, taman memang spot paling pas untuk nongkrong. Tidak cuma anak muda, mereka yang sudah berkeluarga atau lanjut usia pun sah-sah saja nongkrong di taman. Begitu juga yang terjadi di Taman Srigunting yang ada di Semarang. Berlokasi di sebelah Gereja Blenduk, Kawasan Kota Lama, ini juga ramai, khususnya dipadati oleh anak-anak, remaja, dan orang tua.
Karena ditumbuhi oleh pepohonan yang rindah, taman ini sering dimanfaatkan oleh wisatawan untuk bersantai setelah seharian menikmati sejumlah tempat-tempat wisata di Semarang. Di taman ini terdapat sebuah tangga yang biasanya dipakai anak-anak muda sebagai tempat mengambil foto dengan latar belakang Gereja Blenduk. Selain untuk bersantai, tempat nongkrong paling populer di Semarang ini juga menjadi tempat pertemuan banyak komunitas.
Taman Tabanas
Taman Tabanas via semarangplus.com |
Kalau kota gudeg Yogyakarta punya Bukit Bintang, nah di Semarang ini ada Taman Tabanas. Dua lokasi ini punya kesamaan sebagai spot yang tepat untuk menikmati indahnya pemandangan kota dari ketinggian di malam hari. Taman ini berada di area perbukitan Gombel. Ketika masuk ke lokasinya, wisatawan bisa melihat banyak kursi dan para pedagang makanan yang siap menyambut mereka yang ingin menyaksikan indahnya kota Semarang sembari menikmati makanan yang mereka jual.
Taman Tabanas ini tidak sulit diakses dari berbagai arah. Wisatawan bisa menggunakan kendaraan pribadi, motor, ojek, taksi, bahkan ada transportasi umum bus juga yang melintas Taman Tabanas. Dari pusat kota Semarang, waktu perjalannya hanya 20 menit saja ke Taman Tabanas ini.
Banjir Kanal Barat
Banjir Kanal Barat via visit-semarang.blogspot.com |
Salah satu Tempat nongkrong paling populer di Semarang yang ini sebenarnya adalah bangunan yang dipakai untuk mencegah meluapnya air sungai atau banjir. Tapi karena lokasinya yang indah, luas dan asri, banjir kanal barat ini sering dijadikan tempat nongkrong anak-anak muda kota Semarang saat malam hari. Dari alun-alun Simpang Lima, banjir kanal barat ini cuma berjarak sekitar 10 menit.
Di tempat nongkrong populer di Semarang ini, para anak-anak muda biasanya hanya duduk-duduk santai di tepi sungai sembari menikmati lampu-lampu yang menerangi jembatan di kejauhan. Tidak sedikit juga yang bercengkerama sembari sesekali berfoto bersama.
Clapper Movie Cafe
Clapper Movie Cafe via hellosemarang.com |
Clapper Movie Cafe ini salah satu tempat nongkrong di Semarang yang paling unik. Kenapa unik karena tamnya bisa bersantap dan bersantai di dalam kotak kontainer atau peti kemas. Bagaimana, tertarik datang ke cafe yang nyentrik ini?
Cafe ini punya ruang utama yang dibangun dari sebuah peti kemas bekas yang sudah dimodifikasi dan direnovasi sedemikan rupa. Sesuai dengan konsepnya yang unik, Cafe ini memang menyasar anak-anak muda, terutama mereka yang suka nonton film. Di cafe ini pengunjung bisa menyaksikan koleksi atribut film tempo dulu, seperti Laser Disc, miniature robot Star Wars, dan video VHS. Cafe ini juga cukup rutin mengadakan acara nobar sembari menikmati kuliner lezat ala Clapper Movie Cafe.
Legend Coffee
Legend Coffee via dapoernjonja.wordpress.com |
Cafe yang juga sukses di kota Yogyakarta dan Malang ini juga menjadi salah satu tempat nongkrong populer di Semarang. Legend Cafe punya menu kopi yang khas. Di cafe ini pengunjung bisa memilih lebih dari 15 jenis kopi dengan karakteristik rasa yang tidak sama. Untuk makanannya Legend Coffee menyediakan kurang lbih 100 jenis hidangan yang siap memanjakan lidah para tamunya.
Dengan desain yang modern sekaligus yang nyaman, cafe ini mengincar segmen kalangan pelajar dan mahasiswa. Karena itulah harga makanan dan minuman yang ditawarkan di Legend Coffee terbilang bersahabat. Cafe ini juga menyediakan beragam permainan yang bisa dimainkan tanpa harus mengeluarkan uang sepeser pun, seperti PS2, PS3, Xbox 360, atau Dingdong. Cafe ini juga dilengkapi Wi-Fi dan pertunjukkan live music akustik untuk menghibur para tamunya.
Retro Cafe
Retro Cafe via sovialida.blogspot.com |
Kalau Clapper Movie Cafe menawarkan konsep unik berupa ruangan dalam kontainer, nah Retro Cafe ini lebih memilih konsep jadul ‘retro’ pada desain bangunan dan juga rancangan interiornya. Kalau dilihat dari luar Cafe ini memang terlihat tidak unik, tapi begitu masuk ke dalamnya, pengunjung akan disambut dengan nuansa yang jadul atau retro.
Para pengunjung cafe ini akan dibuat takjub dengan koleksi benda-benda antik yang ada di bagian dalam Retro Cafe. Apa saja? Ada mesin jahit tua, motor tua, dan radio tua yang populer di zaman dulu. Nuansa retro ini terasa semakin sempurna dengan desain dan aksen dinding yang dibuat mengelupas sehingga batu bata merah di dalamnya terlihat.
Waroeng Dimsum Horison
Waroeng Dimsum Horison via hellosemarang.com |
Bosan nongkrong sembari minum kopi di cafe? Maka tempat nongkrong bernama Warung Dimsum Horison ini bisa jadi pilihan tepat untuk nongkrong bersama teman atau keluarga di Semarang. Warung Dimsum Horison ini konsepnya outdoor dan berada di perkampungan China yang cukup asri. Cocok dengan namanya, menu utama tempat ini sudah pasti berupa dimsum dan bubur.
Buat yang tidak terlalu suka dimsum atau bubur tidak perlu khawatir karena Warung Dimsum Horison juga menyediakan berbagai macam desert dan salah satu yang paling populer adalah Guiling Gao. Desert yang lezat ini terbuat dari tempurung kura-kura.
Dapur Keju
Dapur Keju via hellosemarang.com |
Tempat nongkrong populer di Semarang yang satu ini tidak kalah unik. Dengan konsep serba keju, ketika masuk ke dalam Dapur Keju kita akan merasa seolah-olah sedang berada di dunia keju. Desain interiornya dirancang mirip keju dengan dominasi warna kuning yang dilengkapi dengan lubang-lubang tidak beraturan seperti potongan keju khas Swiss.
Jangan takut harga makanan di sini mahal karena keju yang mahal. walaupun memakai bahan keju asli, harga makanan di Dapur Keju terbilang tidak menguras kantong. Karena itulah tidak heran jika tempat ini jadi salah satu tempat nongkrong paling digemari anak muda Semarang.
Taman Menteri Supeno
Taman Menteri Supeno via semarangpanorama.blogspot.com |
Taman di Semarang yang satu ini adalah lokasi nongkrong sekaligus tempat bermain atau menjadi sebuah taman hiburan yang dinikmati banyak orang dari berbagai kalangan di kota Semarang. Taman Menteri Supeno yang buka 24 jam ini berada di depan SMA Negeri 1 Semarang ini juga menyediakan fasilitas bagi pengunjung yang menikmati sajian kuliner khas Semarang.