Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Intip Tempat Wisata Terbaik di Langsa Aceh

Kota Langsa merupakan salah satu kota di ujung Provinsi Aceh. Meskipun popularitas kota ini belum banyak mendapat pengakuan dari para wisatawan, namun nyatanya di kota ini memiliki potensi wisata yang cukup beragam. Hanya saja, mungkin, respon pemerintah terhadap kebaradaan objek wisata tersebut, masih  kurang, sehingga perkembangannya masih tersendat.

Namun apapun itu, bicara mengenai obyek wisata tetap saja banyak hal menarik yang ditawarkan oleh kota Langsa ini, khususnya terkait keindahan alamnya yang masih alami dan belum banyak tersentuh tangan-tangan manusia. Ini menjadi nilai plus tersendiri, khususnya bagi mereka yang begitu mengagumi alam dengan segala kealamiannya.

Nah, jika anda sedang berkunjung ke kota Langsa, berikut telah kami rangkum beberapa obyek lokasi wisata terbaik yang layak dipertimbangkan. Obyek Wisata Terbaik di Langsa Aceh

1. Hutan Mangrove Kota Langsa
Hutan Mangrove Kota Langsa
Hutan Mangrove Kota Langsa via steemit.com
Bagi Anda yang senang berkunjung ke tempat wisata alam, Kawasan Hutan Mangrove yang berada di Kota Langsa ini bisa jadi pilihan. Kawasan ini merupakan bentuk upaya Pemerintah Kota melestarikan hutan bakau. Letaknya menghampar di kawasan Pesisir Kuala Langsa.

Tempat yang sebenarnya merupakan kawasan hutan lindung ini memiliki desain dan penataan seperti sebuah objek wisata. Di tempat ini, Anda akan menjumpai jembatan panjang yang memotong dan berada di tengah-tengah hutan bakau. Di atas jembatan inilah, Anda dapat berjalan-jalan dan menikmati panorama hutan bakau yang hijau nan indah. Sebab, jembatan ini memiliki panjang delapan hektar. Dan di sekitar jembatan itu, ada sekitar 38 spesies pohon bakau yang ditanam dan dilestarikan.

Tempat wisata ini berlokasi di Kawasan Kuala Langsa, Langsa Barat, Aceh. Di tempat ini, Anda akan mendapatkan fasilitas yang cukup lengap, seperti kamar mandi dan tempat penjulan oleh-oleh berupa souvenir. 

2. Taman Bambu Runcing
Taman Bambu Runcing
Taman Bambu Runcing via farrahmid.blogspot.com
Tempat wisata selanjutnya yang berada di Langsa adalah Taman Bambu Runcing. Tempat wisata ini merupakan taman dengan monument berbentuk bambu runcing di tengah taman itu. Ia biasa disebut Tugu Bambu Runcing. Menumen ini merupakan dokumen sejarah yang mengabadikan perjuangan bangsa Indonesia di Aceh melawan para penjajah. Didirikan pada 17 Agustus 1948.

Di taman tersebut, juga terdapat Lukisan Plakat Bambu Runcing yang menceritakan kisah perjuangan kemerdekaan. Tidak hanya itu, di taman ini juga Anda dapat bersantai dengan berduduk di tempat duduk yang disediakan di beberapa titik lokasi taman, mushola, hingga fasilitas wifi oleh pemerintah setempat juga dapat Anda nikmati di taman ini.

Taman Bambu Runcing ini berlokasi di Jalan Ahmad Yani, Gampong Jawa, Langsa Kota, Aceh. Di tempat ini, Anda tidak akan menjumpai pedagang kaki lima karena peraturan pemerintah setempat. Saran kami, bila Anda ingin berkunjung, siapkan bekal sendiri.

3. Langsa Town Square (Latos)
Langsa Town Square (Latos)
Langsa Town Square (Latos) via rifalangsa.blogspot.com
Tempat wisata selanjutnya yang berada di Kota Langsa adalah Langsa Town Square. Di Kota Langsa, mall  merupakan yang pertama dan satu-satunya. Memiliki 3 lantai dengan 400 lebih toko, mall ini memiliki fasilitas-fasilitas berupa hiburan, spa dan sauna, fitness, kafe hingga salon kecantikan dan food court yang menyediakan beraneka makanan cepat saji.

Tempat wisata ini berlokasi di Blang Sinibong, Langsa Kota, Aceh. Apabila Anda pergi berkunjung ke tempat ini, Anda juga akan menjumpai dua lapangan futsal yang dapat Anda sewa untuk bermain bersama teman-teman Anda.

4. Pelabuhan Kuala Langsa
Pelabuhan Kuala Langsa
Pelabuhan Kuala Langsa via farrahmid.blogspot.com
Tempat wisata selanjutnya adalah Pelabuhan Kuala Langsa. Karena Langsa berada di pesisir Aceh, sebagai penghubung dengan kota dan Negara lain, Langsa memiliki pelabuhan. Namun, pelabuhan ini hanya pelabuhan yang memuat pengiriman dan penerimaan barang dari Negara-negara tetanggsa seperti, Malaysia, Singapura, dan Thailand.

Namun, masyarakat di Kota Langsa ini sering berkunjung ke tempat ini untuk menikmati pemandangan kapal-kapal dan lautan yang indah. Sebab, tempat ini menawarkan spot yang bagus untuk berfoto-foto dan berjalan-jalan di sore atau pun pagi hari. 

Kawasan Kuala Langsa adalah salah satu kawasan yang sangat menjanjikan akan menjadi sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Langsa yang pada saat ini terus dikembangkan. Selain itu, di Pelabuhan Langsa ini, Anda diperbolehkan untuk memancing ataupun wisata air lain karena telah tersedia kendaraan air. Selain itu, di sekitar pelabuhan ini jug terdapat warung dn restoran yang menawarkan kepada Anda wisata kuliner.

5. Kawasan Toko Belakang
Kawasan Toko Belakang
Kawasan Toko Belakang via harian.analisadaily.com
Pecinan yang merupakan tempat berkhaskan Tiongkok selalu menawarkan daya Tarik tersendiri. Pecinan ini selalu menawarkan keunikan tersendiri kepada para wisatawan. Begitu pun di Kota Langsa, terdapat Pecinan yang memiliki nuansa budaya Tiongkok. Hal-hal yang ditawarkan mulai dari kuliner hingga bangunan-bangunan yang terdapat di sekitarnya. Pecinan ini berada di Kawasan Toko Belakang.

Salah satu hal yang ditawarkan di Toko Belakang adalah kuliner khas Tiongkok seperti pangsit, capcay, kwetiau dan lain-lain. Selain itu, masih berdiri juga bangunan asli dan utuh  pabrik kecap asin tertua di Kota Langsa. Terdapat juga Vihara Buddha yang indah. Tempat wisata ini berlokasi di Jalan Teuku Umar, Simpang 4, Peukan Langsa, Kota Langsa, Aceh. 

6. Pantai Kuala Geulumpang
Pantai Kuala Geulumpang
Pantai Kuala Geulumpang via wisataku.id
Tempat wisata selanjutnya di Kota Langsa adalah Pantai Kuala Geulumpang yang merupakan pantai yang terkenal dengan keindahan dan keeksotisan air laut dan hamparan pasir putihnya. Di pantai ini, Anda akan disegarkan kembali mata dan pikirannya, sebab pemandangan yang tersaji menawarkan kealamian.

Selain itu, di tempat ini juga Anda akan menjumpai pasir putih yang lembut dan halus. Sangat nyaman untuk pijakan dan tempat bermain, karena masih sangat bersih. Kemudian, di sekitar pantai ini, Anda juga akan menjumpai pohon cemara laut yang akan menambah keindahan di tempat wisata ini.

Tempat wisata ini berlokasi di Kecamatan Julok, Kota Langsa, Aceh. Jika, Anda beruntung berkunjung di pantai ini hingga petang, Anda akan menyaksikan sunset yang begitu indah. 

7. Pantai Parek Langsa
Pantai Parek Langsa
Pantai Parek Langsa via xplora.id
Tempat wisata selanjutnya masih tentang pantai. Kali ini adalah pantai Perek Langsa. Sama seperti Pantai Kuala Geulumpang, pantai ini juga menawarkan hamparan pasir putih yang menawan. Namun, perbedaannya di pantai ini juga terdapat batu-batu karang yang menambah warna tersendiri di pantai ini.

Keunikan lain di pantai ini adalah, banyak akar-akar dari pepohonan di sekitar pantai yang menjorok di laut sehingga menjadi tempat hidup ikan-ikan yang pada suatu kesempatan dapat Anda saksikan atau pun Anda pancing secara langsung.

Pantai ini berlokasi di Kecamatan Sungai Raya, Kota Langsa, Aceh. Pantai yang berjarak 27 kilometer dari pusat kota Langsa ini cocok untuk menjadi destinasi wisata keluarga Anda. Di pantai ini, Anda dapat mengajak mereka berenang, karena air laut di tepian pantai masih tergolong dangkal. 

8. Air Terjun Terujak
Air Terjun Terujak
Air Terjun Terujak via muhammadzikapet.blogspot.com
Tempat wisata selanjutnya adalah Air Terjun Terujal. Berjarak 20 meter dari Air terjun ini terdapat juga sumber mata air panas. Sehingga sangat cocok dijadikan destinasi wisata bagi Anda yang senang berendam. Keunikan lain, Anda di tempat ini diperbolehkan untuk merebus telur, sehingga apabila Anda mmbawa persediaan telur mentah, di tempat ini Anda akan bisa menikmatinya secara langsung sembari berendam atau menikmati keindahan alam sekitar air terjun yang ditawarkan.

Meskipun pengembangan dari pemerintah setempat masih belum optimal, air terjun ini sangat menarik karena berada di tengah perbukitan. Anda, akan menjumpai pohon-pohon yang lembab dan lumut-lumut yang menempel di batuan. Selain itu, di sekitar desa yang dekat dengan air terjun ini juga terdapat penginapan sederhana. Jadi sangat cocok bagi Anda yang ingin sekaligus bermalam di tempat ini.

Air terjun yang berlokasi di Desa Terujuk Kecamatan Sebajadi, Langsa, Aceh ini berada di wilayah perbukitan, sehingga akses jalannya pun lumayan sulit. Namun tidak akan mengurangi minat Anda apabila telah sampai di lokasi.

Nah, itu dia deretan obyek wisata menarik di sekitar kota Langsa yang bisa dijadikan sebagai referensi bagi Anda yang hendak bepergian ke kota itu. Meskipun termasuk kota yang kurang begitu dikenal, namun nyatanya banyak hal menarik yang bisa ditemui disini. Khususnya bagi anda yang ingin berlibur ditempat yang masih alami, jauh dari hiruk pikuk manusia dan derungan mesin kendaraan.