Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

11 Tempat Wisata Terbaik di Palangkaraya, Kalimantan Tengah

Tak bisa dipungkiri, Palangkaraya yang merupakan ibukota provinsi Kalimantan Tengah ini memiliki potensi besar, sebagai kota wisata. Sebab disana terdapat berbagai jenis obyek wisata menarik. Mulai dari Taman Nasional, museum, maupun berbagai tempat wisata alam yang pastinya keren-keran.  Tidak percaya? Nah berikut kami bagikan review beberapa obyek wisata terbaik di Palangkaraya, untuk dijadikan bahan pertimbangan. Daftar Obyek Wisata Terbaik di kota Palangkaraya

1. Taman Nasional Sebangau
Taman Nasional Sebangau
Taman Nasional Sebangau via blog.pigijo.com
Taman Nasional Sebangau adalah salah satu hutan dengan ekosistem khusus air hitam yang masih ada di Kalimantan. Ekosistem ini berasal dari bahan organik yang membusuk sehingga airnya berubah menjadi hitam dan berbagai jenis organisme hidup di ekosistem tersebut. 

Taman Nasional ini memiliki luas hampir 600.000 hektar. Diketahui disana terdapat beragam jenis satwa. Ada sekitar 25 jenis mamalia, 100 lebih jenis burung Borneo, 36 jenis ikan, dan lebih dari 160 jenis flora juga hidup di Taman Nasional Sebangau ini. 

Jadi, disini Anda bisa liburan sekaligus melihat langsung beragam jenis makhluk hidup yang mungkin sama sekali belum pernah Anda temui sebelumnya. 

2. Danau Tahai
Danau Tahai
Danau Tahai via ksmtour.com
Selanjutnya adalah danau Tahai. Danau Tahai ini berada di Tumbang Tahai, Bukit Batu, Palangka Raya. Tempat wisata tersebut mulanya adalah lubang besar yang terbentuk akibat proses penggalian pasir yang dilakukan oleh masyarakat sekitar bertahun-tahun lalu, sehingga bekas galian itu membentuk danau yang sekarang dikenal dengan Danau Tahai. Namun menurut sumber lain, ada yang mengatakan bahwa danau ini terbentuk karena perubahan aliran Sungai Kahayan, sehingga akhirnya membentuk genagan. 

Disekitar Danau Tahai  Anda bisa menjumpai hutan gambut yang sangat rimbun dan rumah apung yang cantik atau biasa disebut rumah lanting oleh warga setempat. Uniknya lagi, danau ini memiliki air yang berwarna merah. Warna merah ini berasal dari akar-akar gambut yang besar dan membentuk tang yang kemudian larut bersama air.

Disini Anda juga bisa menemukan  jembatan kayu yang jumlahnya cukup banyak sebagai penghubung area-area hutan, sehingga Anda bisa berkeliling hutan dan mengambil foto-foto disana dengan bebas.Masuk lebih dalam ke area hutan, Anda akan merasakan hawa sejuk dan riuhnya kicauan burung. 

3. Museum Balanga
Museum Balanga
Museum Balanga via traveling-kiancantik.blogspot.com
Museum Balanga berlokasi di Jalan Cilik Riwut, Palangka, Jekan Raya, Palangka Raya, Kalimantan Tengah. Tempat wisata keluarga ini menyuguhkan nuansa liburan dengan sentilan edukasi.

Jika Anda ingin liburan sambil belajar dan ingin tahu lebih dalam tentang kebudayaan Suku Dayak, tak ada salahnya untuk mengunjungi tempat wisata satu ini. Di Museum Balanga ini bisa Anda temukan berbagai jenis peninggaalan Suku Dayak seperti Rumah Betang, baju pernikahan khas Suku Dayak, senjata, lumbung padi, alat-alat ritual, bahkan alat-alat yang digunakan oleh Suku Dayak untuk proses persalinan di zaman dahulu pun ada, loh!

4. Taman Wisata Fantasi Beach
Taman Wisata Fantasi Beach
Ilustrasi Taman Wisata Fantasi Beach via mister.id
Ingin pergi ke waterpark dengan latar pemandangan alam? Taman Wisata Fantasi Beach akan jadi pilihan tepat bagi Anda. Tempat wisata keluarga yang berjarak 21 kilometer dari pusat kota Palangkaraya ini memadukan wisata alam dan wisata buatan dengan sagat kreatif. 

Fantasi Beach awalnya adalah danau buatan yang diubah menjadi pantai. Meskipun wisata ini adalah tempat wisata buatan, namun fasilitasnya tak kalah menarik dengan yang disuguhkan oleh tempat wisata alam di kota Palangkaraya.

Tak hanya berenang, disini banyak sekali wahana air yang bisa Anda nikmatiseperti, memancing, sepeda air bahkan flying fox diatas danau dengan pemandangan pasir pantai, dan masih banyak lagi tentunya. Agar suasna pantai lebih terasa, jangan untuk mencoba es kelapa di sana, ya!

5. Pantai Ujung Pandaran
Pantai Ujung Pandaran
Pantai Ujung Pandaran via ksmtour.com
Pantai Ujung Pandaran terletak di Ujung Pandaran, Teluk Sampit, yaitu berjarak sekitar 80 kilo meter dari Sampit.

Pantai ini biasanya ramai dikunjungi pada sore hari karena Anda bisa menyaksikan indahnya sunset. Selain itu, ternyata Pantai Ujung Pandaran juga merupakan obyek wisata religi, loh! Di pantai ini terdapat makam ulama yang sering dikunjungi umat Muslim dari berbagai penjuru di Kalimantan.

Pantai Ujung Pangandaran menjadi pantai favorit warga sekitar karena pemandangannya yang indah. Dengan pasir putih khas pantai dan pohon kelapa yang menambah eksotis hamparan pantai. 

6. Bukit Doa Karmel Tangkling
Bukit Doa Karmel Tangkling
Bukit Doa Karmel Tangkling via youtube.com
Jika Pantai Ujung Pangandaran adalah tempat wisata religi bagi umat Muslim, lain halnya dengan Bukit Doa Karmel Tangkling. Bukit Doa Karmel Tangkling ini merupakan tempat wisata religi bagi umat Katholik.

Bukit Doa Karmel Tangkiling ini dibangun pada tahun 1998, dimana terdapat makam kepala biara Karmel yang bernama Sr.M.Romea, O.Carm. Di Bukit Doa ini juga ada banyak suster yang tinggal untuk menjaga tempat suci tersebut. 

Bukit Doa Karmel Tangkling menyuguhkan pemandangan rindang dengan banyak tanaman buah di sekitarnya. Sesuai dengan namanya, Bukit Doa menjadi tempat umat Katholik untuk berdoa dengan cara menitipkan doa kepada suster-suster di sana. Setiap pengunjung yang datang pun diwajibkan untuk melapor sebelumnya dengan cara memencet bel. Setelah itu, Anda akan ditemani oleh salah satu suster di sana. Jangan lupa untuk mengisi buku tamu dan tetap sopan, ya!

7. Sungai Kahayan
Sungai Kahayan
Sungai Kahayan via getborneo.com
Obyek wisata Sungai Kahayan ini terletak di dermaga Tugu Pahlawan Palangkaraya, Kalimantan Tengah. Sungai yang menjadi salah satu sungai terpanjang di Kalimantan Tengah ini bentuknya cukup unik, karena mirip teluk dengan tepian sungai yang lebih dangkal dari kebanyakan sungai.

Di sini, Anda bisa merasakan pengalaman yang sangat seru saat menyusuri sungai Kahayan dengan menggunakan perahu atau kapal kecil. Kapal kecil yang Anda gunakan untuk menyusuri sungai Kahayan ini memiliki kapasitas 25 orang dan beroperasi tiap tiga jam sekali. 

Selagi menyusuri sungai, Anda juga bisa menikmati pemandangan yang ada di sekitar sungai Kahayan.Di sekitar sungai ini Anda bisa melihat langsung bagaimana kehidupan sehari-hari Suku Dayak. 

8. Rumah Adat Bentang
Rumah Adat Bentang
Rumah Adat Bentang via mahakam24.blogspot.com
Tempat wisata bersejarah lain yang bisa Anda kunjungi saat berlibur di Palangkaraya adalah Rumah Adat Betang. Rumah Adat yang dibangun oleh Suku Dayak ini memiliki ciri khas, yaitu struktur bangunannya yang memanjang dan besar. 

Dengan desain rumah tersebut, Suku Dayak akan terhindar daribanjir karena karea kebanyakan dibangun di dekat sungai. Selain itu, rumah tersebut sengaja di desain begitu untuk menghindari serangan dari binatang buas.Tak hanya itu, ukuran rumah yang luas itu bisa menampung banyak orang.

9. Taman Nasional Bukit Baka-Bukit Raya
Taman Nasional Bukit Baka-Bukit Raya
Taman Nasional Bukit Baka-Bukit Raya via ksmtour.com
Selain Taman Nasional Sebangau, ada juga Taman Nasional Bukit Baka-Bukit Raya yang berlokasi di perbatasan Kalimantan Tengah. Taman nasional satu ini punya peran penting, yaitu sebagai kawasan penyerap air aliran Sungai Melawi, Kalimantan Barat dan aliran Sungai Katingan, Kalimantan Tengah. 

Sama seperti Taman Nasional pada umumnya, di Taman Nasional Bukit Baka-Bukit Raya initerdapat berbagai macam flora fauna yang bisa Anda temui.

10. Tugu Soekarno Palangkaraya
Tugu Soekarno Palangkaraya
Tugu Soekarno Palangkaraya via neorentalpky.com
Berlibur ke kota Palangkaraya rasanya kurang jika tidak mengunjungi tempat wisata bersejarah satu ini. Tugu Soekarno ini menyimpan berbagai sejarah yang ada di kota Palngkaraya. Tugu Soekarno ini diresmikan langsung oleh presiden pertama Indonesia yakni Presiden Soekarno pada tanggal 17 Juli 1957 silam. 

Tugu Soekarno ini memiliki 17 pilar yang berarti jumlah senjata yang digunakan sesuai dengan tanggal Kemerdekaan RI. Sedangkan tugu api diibaratkan sebagai api yang membara dan tak kunjung padam, dan tugu yang berbentuk segi lima sendiri melambangkan Ketuhanan Yang Maha Esa pada sila pertama Pancasila.

11. Penangkaran Orang Utan Nyaru Menteng
Penangkaran Orang Utan Nyaru Menteng
Penangkaran Orang Utan Nyaru Menteng via getborneo.com
Tempat wisata Penangkaran Orang Utan Nyaru Menteng ini adalah milik Yayasan Borneo Orangutan Survival.Di sini, para pengunjung bisa menjumpai Orang Utan di habitat aslinya. Wisata ini berlokasi di Komplek Arboretum Nyaru Menteng, Jalan Tjilik Riwut,Tumbang Tahai, Bukit Batu, Palangkaraya.

Demikianlah diatas, review singkat mengenai beberapa tempat wisata terbaik yang bisa Anda kunjungi selama liburan di kota Palangkaraya. Nah, semoga beragam obyek wisata diatas bisa menjadi tempat yang tepat untuk merefres diri dari suntuknya rutinitas kerja, sekaligus untuk menciptakan quality time dengan orang-orang tersayang.