Berwisata adalah suatu aktivitas menyenangkan. Dapat melepaskan penat, beban dan lelah akibat aktivitas sehari-hari. Tidak salah jika kita menyisihkan kesempatan untuk mencari udara dan suasana baru. Refreshing ke suatu tempat adalah obat mujarabnya. Membuat jiwa serasa hidup kembali. Sehingga, kita dapat menghadapi segala aktivitas dengan lebih semangat dan bergairah lagi. Nah, sekarang coba deh berkunjung ke kota Medan Sumatera Utara. Kamu bisa menikmati panorama wisata yang ada di sana.
Bukan hanya itu lho, kamu juga dapat merasakan pengalaman baru. Mengetahui keanekaragaman budaya yang ada. Terlebih jangan lupa borong oleh-oleh khas Medan Sumatera Utara. Berbagai jenis oleh-oleh khas dapat kamu temui di sana. Sungguh membuat mata terbelalak, karena dasyat dan menariknya. Kamu bisa membeli oleh-oleh khas untuk keluarga, sanak-saudara, rekan kerja dan sahabat yang ada di kota asal Guys.
Pasti mereka ikut bahagia, mendapatkan buah tangan yang dasyat dan menarik dari kota ini. Selain itu, memborong oleh-oleh juga akan menjadi kenang-kenangan tersendiri buat kamu. Entah itu berwujud barang souvenir khas maupun jajanan. Gimana, makin kepo saja kan Guys? Apa saja sih oleh-oleh khas Medan Sumatera Utara? So, simak berikut. Sekaligus akan dilengkapi dengan pusat perbelanjaan oleh-oleh khas yang terpopular dan dapat kamu kunjungi.
Pusat Perbelanjaan Oleh-Oleh Khas Medan Sumatera Barat Paling Popular
Sungguh ingin berwisata ke kota Medan? Nah, jika kamu ingin bertandang ke sana jangan lupa mampir di pusat perbelanjaan oleh-olehnya ya Guys. Rasanya kurang lengkap kalau traveling, pulang nggak bawa buah tangan. Solusinya, coba saja datang ke salah satu atau semua pusat perbelanjaan oleh-oleh khas Medan Sumatera Utara terpopular di bawah ini.
1. Pajak Central
|
Pajak Central via tripadvisor.co.id |
Pengen cari pusat perbelanjaan oleh-oleh khas Medan Sumatera Barat, terpopuler dengan berbagai macam produk? Pajak Central, jadi solusinya. Pajak Central adalah pasar tradisionalnya Medan. Di sana kamu bisa memilih oleh-oleh khas apa saja. Mulai dari bika ambon, bolu meranti medan, pancake durian, kopi sidikalang, manisan jambu, pakaian khas, serta pernak-pernik dan oleh-oleh lainnya. Yukz, berburu oleh-oleh di sana. Langsung datang saja ke Jalan M.T Haryono, Nomer 88, Kota Medan Sumatra Utara.
2. Oleh-Oleh Khas Medan
|
Oleh-Oleh Khas Medan via asiktour.com |
Mau cari toko oleh-oleh lebih lengkap lagi? Datang saja ke Jalan Lekong, Nomer 03, Kota Medan Sumatra Utara. Di sini kamu akan mendapatkan berbagai macam oleh-oleh khas. Mulai dari jajanan, pakaian dan souvenir khasnya. Jangan lupa dikunjungi ya, pusat perbelanjaan yang satu ini.
3. Brastagi Oleh-Oleh Khas Medan
|
Brastagi Oleh-Oleh Khas Medan via perempuannovember.com |
Tidak mau kalah dengan pusat perbelanjaan lain. Brastagi Oleh-oleh Khas medan, juga menyediakan berbagai produk yang siap dibawa pulang Guys. Di sana kamu bisa menemui berbagai macam khas oleh-oleh yang bisa dibawang pulang khusus untuk keluarga, kerabat, sanak-saudara dan juga rekan kerja di tempat asal lho. Yukz, kepoin. Langsung saja datang ke Jalan Mojopahit, Nomer 160 A, Petisah Tengah, Kota Medan Sumatera Utara.
4. Bolu Meranti
|
Bolu Meranti via zeinguerin.com |
Hai Bolu lovers? Yukz datang ke Bolu Meranti yang ada di Jalan Kruing, Nomer 2K, Sekip, Medan Petisah, Kota Medan Sumatra Utara. Di sini kamu bisa mendapatkan berbagai bolu khas Medan yang kamu sukai. Bolu Meranti juga menyediakan aneka macam bolu dengan variasi rasa. Diantaranya seperti keju, coklat, dan lain sebagainya.
5. Jegez Pusat Oleh-Oleh Medan
|
Jegez Pusat Oleh-Oleh Medan via butuhcuti.blogspot.com |
Hai kamu pecinta kerajinan tangan dan bosan dengan jajanan? Jegez Pusat Oleh-Oleh Medan, menjadi solusi terbaiknya. Bagi kamu yang mau bawa pulang berbagai kerajinan tangan khas Medan, langsung datang saja ke sini. Dijamin kamu nggak bakalan nyesel. Pusat perbelanjaan ini menyediakan berbagai macam souvenir khas. Diantaranya seperti kaos, miniatur rumah adat, ulos dan banyak lagi. Catat alamatnya ya Guys. Jalan Setia Budi, Nomer 121 D, Tj. Sari, Medan Selayang, Kota Medan, Sumatra Utara.
6. Teri Bajak Medan
|
Teri Bajak Medan via milakonan.blogspot.com |
Masih bingung cari pusat perbelanjaan khas oleh-oleh Medan? Teri Bajak Medan, hadir untuk menyambut kamu dalam mencari oleh-oleh di sana. Di pusat perbelanjaan satu ini, kamu bisa mendapatkan berbagai macam makanan tradisional maupun modern dan juga souvenir Guys. Pelayannya ramah, tempat strategis dan bersih, terdapat aneka ragam khas oleh-oleh yang tersedia. Sehingga, menjadikan tempat ini ramai dikunjungi para Wisatawan. Gimana Guys, menarik kan? Jangan lupa kunjungi ya Guys. Langsung saja datang ke Jalan Balai Kota, Nomer 2, Kesawan Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara.
7. Pajak Ikan Lama
|
Pajak Ikan Lama via justgola.com |
Buat kamu yang hoby fashion, jangan lupa mampir di Pajak Ikan Lama. Terletak di Jalan Stasiun Kereta Api, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatra Utara. Di sini kamu bisa mendapatkan oleh-oleh khas berupa kain-kain cantik Medan. Jangan lupa mampir Guys, borong kain-kain cantiknya.
Aneka Ragam Oleh-Oleh Khas Medan Sumatra Utara Paling Dasyat dan Menarik
Sudah tahu beberapa pusat perbelanjaan oleh-oleh khas Medan kan Guys? So, sekarang waktunya kenalan dengan ragam oleh-oleh khas yang ada di sana. Dengan begitu, akan mempermudahkan kamu untuk memilih produknya ketika di pusat perbelanjaan. Dan tentunya, jadi nggak bingung lagi. Yaps, langsung saja berikut oleh-oleh khas Medan Sumatera Utara yang paling dasyat dan menarik.
1. Bika Ambon
|
Bika Ambon via tiranida.blogspot.com |
Walaupun namanya Ambon, tapi bika ini berasal dari Medan lho Guys. Jangan sampai salah pengertian ya. Sensasi rasa Bika Ambon yang khas dengan berbagai varian rasa, membuat oleh-oleh ini semakin diminati. Bagi kamu yang bertandang ke Medan, jangan lupa beli oleh-oleh ini ya.
2. Bolu Meranti Medan
|
Bolu Meranti Medan via bolumeranti.co.id |
Bolu yang memilki banyak varian rasa. Mulai dari keju, coklat stroberry, nanas, moka dan lain sebagainya. Menjadi salah satu oleh-oleh khas kota Medan, paling banyak diburu Wisatawan Guys. Cukup dengan 60 ribu rupiah kamu bisa mendapatkan satu kotak Bolu Meranti. Yukz, segera dibeli.
3. Teri Bajak Medan
|
Teri Bajak Medan via bukalapak.com |
Kamu suka asin? Pas banget, Medan punya oleh-oleh dari olahan ikan teri. Ikan teri dengan rasa asin ini bisa menjadi alternatif buat kamu. Cocok banget buat yang suka ikan laut. Teri Bajak Medan, juga menjadi makanan favorit lho Guys. Jadi jangan ragu buat beli ya.
4. Medan Napoleon
|
Medan Napoleon via ameltami.com |
Oleh-oleh yang sedang naik daun ini, juga bisa kamu jadikan buah tangan untuk keluarga, sanak-saudara, dan juga rekan kerja Guys. Medan Napoleon adalah sejenis bolu gulung yang membungkus tumpukan lapisan pastry renyah dengan paduan selai. Ada berbagai varian rasa seperti banana crazy, caramel, keju, durian dan yang lainnya. Sehingga, membuat jajanan ini semakin dasyat.
5. Pancake Durian
|
Pancake Durian via duniadurianfahri.blogspot.com |
Pecinta durian, tenang Medan punya oleh-oleh khas juga lho. Pancake Durian, seperti bantal dengan isi daging buah durian yang dibungkus dengan kulit tipis dan lalu dibekukan. Membuat dasyat saat digigit. Ditambah aromanya yang tajam, para Wisatawan pasti bakalan ingin terus menikmati kelezatannya. Gimana Guys? Segera dibeli Guys.
6. Kopi Sidikalang
|
Kopi Sidikalang via blibli.com |
Oleh-oleh yang satu ini adalah kopi kebanggan masyarakat Sumatera Utara. Kopi Sidikalang yang begitu terkenal hingga hijrah ke luar negeri, membuat para Wisatawan semakin meminati. Rasanya yang enak dan unik menjadi ciri khas tersendiri dari kopi ini. Bagi kamu pecinta kopi, jangan lupa dicicipi ya oleh-oleh yang satu ini.
7. Lemang
|
Lemang via nonikhairani.com |
Makanan tradisional yang terbuat dari beras ketan dan santan. Kemudian, digulung dengan daun pisang. Membuat para Wisatawan tidak berhenti menikmati. Apalagi cara memasaknya unik, dimasukkan ke ruas bambu dan dibakar di atas bara api. Membuat rasa semakin mantap dan gurih. Segera dibeli saja ya Guys, dari pada penasaran.
8. Souvenir Medan
|
Souvenir Medan via tempatnongkrongasik.com |
Untuk kamu yang sudah bosan berburu jajanan, bisa melirik souvenir Medan lho. Berbagai macam kerajinan Medan dapat menjadi pilihan kamu buat dibawa pulang. Seakan wajib gitu, biar punya kenang-kenangan tersendiri yang awet. Ada beberapa souvenir khas yang bisa kamu bawa pulang Guys. Misalnya seperti kain ulos, kaos medan, batik, sarung tenun, ukiran rumah adat, baju rajut, miniatur patung khas, dan pernak-pernik lainnya. Buruan bawa pulang Guys.
Sekian artikel ini, yang membahas tentang Menariknya Oleh-Oleh Khas Medan Sumatera Utara yang Wajib Dibawa Pulang beserta Pusat Kunjungannya. Semoga dapat bermanfaat bagi kamu yang ingin bertandang ke kota Medan. Jangan lupa kunjungi pusat perbelanjaan dan beli oleh-olehnya ya. Sekian dari kami, dan terimakasih.